Hambatan Di Dalam Menulis

Ketika Anda akan menulis, Anda sering menemui hambatan. Hambatan itu antara lain:
1. Hambatan dalam memulai menulis;
2. Hambatan dalam menuangkan ide;
3. Hambatan merangkai kalimat/kata dengan tepat;
4. Hambatan perbendaharaan kata/istilah;
5. Hambatan rendahnya minat dan motivasi;
6. Hambatan rendahnya minat baca, akibatnya wawasan menjadi sempit
7. dan lain sebagainya.
Untuk mengatasi hambatan-hambatan tersebut dimulai dengan biasakan membaca apa saja, ingat ada ungkapan, "buku yang belum pernah Anda baca buku baru". Dari ungkapan ini bisa diartikan bahwa semua informasi baik itu ditulis tahun berapapun dan ditemukan tahun berapapun selama Anda belum mengetahuinya artinya itu hal yang baru bagi Anda.
Bakat tidak diperlukan di dalam menulis

Semua orang pasti bisa menulis. Mengapa? Karena menulis itu sebenamya mudah. Syaratnya juga gampang. Kalau Anda bisa membaca pasti bisa menulis. Arswendo Atmowiloto pernah mengatakan bahwa "menulis itu gampang". Andreas Harefa mengatakan bahwa menulis merupakan keterampilan tingkat dasar. Contohnya Adam Malik, tokoh yang pernah menjadi Wakil Presiden RI, temyata sekolahnya hanya sampai kelas lima SD, tetapi Beliau sangat pandai menulis. Ini sebuah bukti bahwa untuk bisa menulis hanya masalah latihan dan kemauan.
Tapi mengapa masih banyak orang yang mengatakan bahwa menulis itu sulit? Jawabannya sederhana saja mungkin karena ia tidak mau mencoba, atau usahanya belum sungguh-sungguh, atau mungkin juga karena ia tidak tahu caranya menulis. Kalau Anda ingin bisa menulis, maka Anda harus mau mencoba secara sungguh-sungguh dan tahu cara menulis dengan baik.
Kembali pada teori Thomas Alfa Edison yang menyatakan bahwa sukses itu adalah 1 persen karena bakat dan 99 persen karena kerja keras. Di sini jelas bahwa untuk menuju tangga kes'iksesan dalam bidang apa saja, sebenamya bakat tidak memegang peranan sukses tetapi yang paling penting adalah usaha yang sungguh-sungguh. Jadi untuk bisa menulis harus terus mencoba, mencoba, dan mencoba, menulis, menulis, dan terus menulis.

sumber : 
http://perpustakaan-online.blogspot.com/2008/05/hambatan-di-dalam-menulis.html

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright 2010 Iseng -Iseng Hobi
Lunax Free Premium Blogger™ template by Introblogger